Artikel

Pendidikan Pancasila Dan Kewarganegaraan Dalam Pembentukan Karakter Bangsa

Perubahan menuju kehidupan yang lebih baik merupakan impian bangsa ini, tetapi perubahan yang terlalu cepat juga akan berakibat buruk pada bangsa ini, ketika perubahan tersebut dihubungkan dengan kondisi yang ada, dimana tingkat pendidikan dan pengetahuan yang masih rendah serta kurangnya pengawasan dan bimbingan dari generasi yang lebih tua.

Untuk membentengi generasi muda agar tidak terlanjur terbawa oleh derasnya gelombang modernisasi ini perlu diberikan pendidikan yang sesuai dengan idetitas Bangsa kita yang akan menjadi filter bagi generasi dalam menghadapi pilihan yang akan terus dipilihnya dikemudian hari.

Identitas bangsa Indonesia adalah sifat-sifat khas bangsa Indonesia yang membedakannya dengan bangsa-bangsa lain di dunia. Indonesia terdiri dari berbagai macam suku bangsa, agama dan pulau-pulau yang dipisahkan oleh lautan. Oleh karena itu, nilai-nilai yang dianut masyarakatnya pun berbeda-beda. Nilai-nilai tersebut kemudian disatupadukan dan diselaraskan dalam Pancasila. Nilai-nilai ini penting karena merekalah yang mempengaruhi identitas bangsa. Oleh sebab itu, nasionalisme dan integrasi nasional sangat penting untuk ditekankan pada diri setiap warga Indonesia agar bangsa Indonesia tidak kehilangan identitas.

Mata Pelajaran pendidikan kewarganegaraan merupakan mata pelajaran yang memfokuskan pada pembentukan warganegara yang memahami dan mampu melaksanakan hak-hak dan kewajibannya untuk menjadi warganegara yang memahami dan mampu melaksanakan hak-hak dan kewajibannya untuk menjadi warganegara Indonesia yang cerdas, terampil, dan berkarakter yang diamanatkan oleh Pancasila dan UUD 1945.

Oleh : Nuraeni T.
Widyaiswara LPMP Sulawesi Selatan